LAMONGAN, Reportase INC – Paguyuban Kepala Desa Kab.Kabupaten Lamongan, selaku Koordinator Sujiono,SE Kepala Desa Blumbang, Kecamatan Maduran Kab.Lamongan melakukan silaturahmi ke Mapolres Lamongan.
Pertemuan ini bertujuan untuk menjalin sinergi dengan program-program dari kepolisian.
Dalam pertemuan tersebut, Sujiono menyampaikan komitmen pemerintah desa di seluruh Kabupaten Lamongan untuk mendukung program yang dicanangkan oleh Polri.
“Pemerintahan Desa se-Kabupaten Lamongan siap untuk bersinergi dengan program yang dicanangkan oleh Polri,” ungkap Sujiono kepada Reportase INC, Jumat (17/5/2024).
Kapolres Lamongan, AKBP Bobby A. Condroputra, menyambut baik inisiatif ini dan berharap kerjasama yang terjalin dapat meningkatkan keamanan dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Lamongan.
“Kami sangat mengapresiasi dukungan dari pemerintahan desa dan berharap sinergi ini dapat membawa manfaat yang besar bagi masyarakat,” ujar Kapolres Bobby.
Sinergi antara pemerintah desa dan kepolisian ini diharapkan dapat memperkuat koordinasi dalam pelaksanaan program-program keamanan dan ketertiban masyarakat, serta mendukung terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif di wilayah kabupaten Lamongan.
(Had/Redaksi)