BONE, Reportase INC – Klinik Aszzahra yang terletak di pusat kota Kabupaten Bone tepatnya di kelurahan Macanang Kecamatan Taneneriattang
Seperti terlihat dari pantauan wartawan media ini 28/6 l2024 klinik tersebut milik Haji Munsin yang melayani perawatan medis tanpa menginap, sangat di sayangkan klinik yang melayani puluhan bahkan ratusan pasien setiap hari diduga tak memiliki IPAL.yang ada hanya menggunakan septic tank manual, pembuangan limbah Beracun B3 langsung ke Tanah
Hal tersebut sangat membahayakan warga sekitar apalagi klinik yang di maksud berada di pusat kota selain padat penduduk juga di tengah ramainya kota Bone
Klinik tersebut seharusnya memiliki pengelolaan IPAL (instalasi pengelolaan air limbah) dampak dari tidak adanya IPAL akan terjadi bahaya ledakan dan keracunan warga dari limbah medis B3
Berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan No. 1204/Menkes/SK/X2004, baik Klinik kesehatan dan Puskesmas diwajibkan memiliki Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) cair sendiri sebelum dibuang ke lingkungan.
Septic tank merupakan
Proses penguraian limbah yang menghasilkan gas metana, karbondioksida, hidrogen sulfida, amoniak, dan sejumlah senyawa lain. Gas-gas inilah yang menjadi penyebab utama meledaknya septic tank
Haji munsin yang di komfirmasi bersama cucunya di klinik Azzahra 28/6/2024,” kami sudah ada kordinasi dari lingkungan hidup kota Bone dan mereka mengatakan karena klinik Azzahra bukan rawat inap bisa menggunakan septic tank,” katanya
Sementara Dinas lingkungan hidup belum dapat di komfirmasi sampai berita ini di tayangkan.28/6/2024.
(Rosna)