SIMALUNGUN , Reportase INC – Esron Gultom, Sekretaris Desa Hutabayu menyambut hangat salah satu program unggulan Karang Taruna di wilayahnya, Rabu (15/2/2023).
BPJS Tenaga Kerja atau biasa disebut sebagai BPJS Jamsostek, hadir di wilayah kecamatan Hutabayu sejak awal februari 2023 berkat terobosan dari Karang Taruna Hutabayu.
“Kegiatan ini merupakan inisiatif dari teman teman Karang Taruna yang ingin supaya masyarakat disini yang mayoritas petani sawit, punya jaminan pertanggungan atas kecelakaan kerja,” ungkap Winton Manurung, direktur Perisai Algun Panel.
Menyambut yang disampaikan Winton, Sekdes Hutabayu Raja juga menambahkan bahwa dirinya sebagai abdi masyarakat turut menyambut hangat kehadiran BPJS Tenaga Kerja di Hutabayu.
“Terimakasih pada rekan rekan BPJS Tenaga Kerja yang telah hadir, semoga kedepan kita terus dan tetap mampu bekerjasama memberikan pemahaman pada masyarakat terkait pentingnya program program nasional seperti ini dan tidak gampang termakan isu di tahun politik ini.
Aldun Marpaung, Wakil ketua Karang Taruna Hutabayu dalam keterangannya juga mengucapkan terimakasih pada Perisai Algun Panel selaku penyelenggara BPJS di wilayahnya.
“Terimakasih untuk bpjs ini tenaga kerja. Saya atas arahan dan petunjuk dari ketua Karang Taruna Simalungun, Bona Uli Rajagukguk dan ketua Karang Taruna Hutabayu, Jefri Gultom mengucapkan terimakasih pada kepala desa Hutabayu yang ikut mensupport kegiatan yang kami gagas ini,” ujar Aldun Marpaung.
(Evaman Tel)